Apakah Anda mempunyai kondisi di mana cat tembok tidak rata di rumah?
Seringkali hal ini membuat Anda tidak nyaman untuk melihat tembok di rumah karena jadi terkesan kumuh dan tidak rapi?
Kalau begitu sekarang Anda sudah berada di halaman yang tepat! Di artikel ini kami akan menjelaskan penyebab cat tembok tidak rata, akibat, dan cara mengatasinya.
Penyebab Cat Tembok Tidak Rata!
1. Bisa Jadi karena Anda Tidak Mempersiapkan Dinding dengan Baik
Padahal kondisinya dinding tidak rata. Jika kondisinya begini maka cat akan mengikuti permukaan dinding yang retak, berlubang, atau memiliki tonjolan sehingga menghasilkan finishing yang tidak rata.
Selain itu, dinding kotor atau berminyak. Yang akhirnya, membuat cat dinding Anda sulit untuk menempel dengan baik.
Akibatnya, cat akan mudah mengelupas bahkan tidak merata. Kemudian, primer tidak rata dan tidak berfungsi sebagai lapisan dasar yang bisa membuat cat menempel dengan lebih kuat.
Nah, kalau primer tidak diaplikasikan dengan merata maka cat pun akan mengikuti tekstur dinding.
2. Sepertinya karena Proses Pengecatan yang Salah
Contohnya, seperti teknik pengecatan yang kurang tepat mulai dari cara memegang kuas, arah gerakan, hingga tekanan ketika mengecat.
Langkah-langkah ini sangat berpengaruh pada hasil akhir pengecatan. Nah, kalau teknik pengecatan ini tidak benar maka cat akan terlihat bergaris bahkan tidak merata.
Contoh berikutnya, terlalu banyak cat dalam satu kali olesan yang bisa menyebabkan tetesan atau genangan cat yang mengering dan meninggalkan bekas.
3. Atau Sebenarnya karena Faktor Lingkungan
Mulai dari suhu yang terlalu panas atau dingin, dan kelembaban yang tinggi bisa mempengaruhi pengeringan cat sehingga membuat cat menjadi tidak rata.
Atau karena angin yang berhembus kencang sehingga bisa membuat cat justru mengering terlalu cepat dan meninggalkan bekas guratannya.
4. Anda terlalu Terburu-buru Sehingga Cat Tembok Justru Terlalu Kental atau Cair
Nah, cat yang terlalu kental ini bisa meninggalkan bekas goresan atau lapisan yang tidak rata, jika cat Anda terlalu cair maka bisa membuat lapisan dinding akan terlalu tipis dan tidak merata.
5. Atau Anda Tidak Mengaduk Cat dengan Bai
Anda tidak mengaduk cat dengan baik sebelum digunakan dan bisa menyebabkan pigmen cat yang terpisah.
Jadi, warna cat tidak merata ketika diaplikasikan ke tembok.
Akibat Cat Tembok Tidak Rata!
1. Tentu Dinding Rumah Estetikanya Jadi Berkurang
Bagaimana tidak? Karena permukaan cat yang tidak merata ini bisa menghasilkan gelombang, garis, atau kasar sehingga bisa mengurangi keindahan estetika interior.
2. Cat jadi Lebih Mudah Rusak
Biasanya cat yang tidak rata akan lebih cepat mengelupas bahkan retak karena tidak menempel dengan kuat pada permukaan dinding.
Nah, hal inilah yang membuat Anda perlu lebih sering mengecat ulang dinding rumah Anda.
3. Dinding Rumah Anda menjadi Sarang Kotoran
Sebab permukaan cat yang tidak rata mempunyai banyak celah sekaligus sudut yang sulit dibersihkan.
Sehingga dinding rumah Anda menjadi tempat menempelnya kotoran, debu, atau jamur. Mengerikan, ya?
Cara Mengatasi Cat Tembok Tidak Rata!
Cat yang tidak rata atau bercak-bercak ini terjadi jika Anda tidak melakukan priming atau pelapisan dasar yang benar sebelum mengecat.
Hal ini juga bisa terjadi karena Anda tidak mengaplikasikan cukup banyak lapisan cat untuk mendapatkan hasil akhir yang baik.
Nah, kalau begini, apa yang harus dilakukan?
- Mungkin Anda sudah mencoba untuk memberikan lapisan cat tambahan tapi sebenarnya lapisan cat ini justru membuat tekstur dinding semakin tidak beraturan. Jadi sebaiknya, mulailah dari awal dengan melapisi area yang akan dicat
- Jika sudah mengering, mulailah mengecat dan pastikan kalau Anda sudah melapisi permukaan dinding dengan baik
Konsultasikan dengan Meterlari Interior!
Nah, itulah penyebab cat dinding tidak rata yang membuat rumah Anda tampak tidak estetik, tidak rapi, bahkan terkesan sumpek.
Namun, mungkin saat ini Anda masih merasa frustasi dengan keadaan dinding rumah. Tenang karena kami, Meterlari Interior siap memberikan solusi terbaik untuk cat dinding tidak rata di rumah Anda!
Karena kami adalah adalah jasa interior rumah yang memiliki spesialisasi hunian mewah yang sudah berkarya sejak 2020.
Kami bisa membantu Anda memperbaiki dinding yang tidak rata atau memberi saran terbaik lainnya agar Anda memiliki interior yang indah di rumah.
Apalagi kami juga memiliki pengalaman selama 10 tahun lebih untuk mewujudkan interior rumah impian klien kami menjadi nyata.
Jadi, tunggu apalagi? Ayo, sulap interior dinding rumah Anda bersama kami!
Leave a Reply