Anda sedang mencari cara memperbaiki tembok yang keropos?
Karena membuat pemandangan di rumah tidak lagi indah sehingga rumah jadi tampak seperti rumah tua dan tidak terawat?
Kalau begitu, sekarang Anda sudah berada di halaman yang tepat! Di artikel ini kami akan menjelaskan penyebab tembok keropos dan bagaimana cara memperbaikinya.
Ayo, langsung saja kita bahas!
Penyebab Tembok Keropos!
Adapun tiga jenis tembok keropos, yaitu penetrating dampness (kelembaban yang menembus), rising dampness (kelembaban yang meningkat), dan condensation dampness (kelembaban kondensasi).
Berikut penyebab dari masing-masing jenis kondisi ini:
1. Penetrating Dampness
Merupakan kondisi, saat air yang merembes melalui dinding sehingga menyebabkan kelembapan yang akhirnya meresap ke dalam dinding.
Biasanya kondisi ini disebabkan oleh:
- Talang air di atap rumah Anda yang rusak atau tersumbat
- Batu bata kehilangan kemampuannya untuk menahan cuaca
- Batu bata pecah
- Retakan dinding luar
- Retakan kusen jendela dan pintu
- Terjadi kebocoran pipa
- Terjadi kerusakan pada genteng
2. Rising Dampness
Kondisi di mana air tanah naik ke dalam rumah akibat adanya saluran yang menyebabkan naik.
Selain itu, adanya masalah struktural pada bangunan, khususnya pada lapisan atau membran antilembab.
Biasanya lapisan ini berupa strip horizontal yang dibangun di dinding setidaknya 15 cm di atas permukaan tanah, terbuat dari plastik, atau aspal.
Agar rumah Anda terlindungi dari naiknya air tanah, sebaiknya membran antilembab diposisikan di bawah lantai beton.
Biasana kelembaban air ini tejadi ketika lapisan dalam membran antilembab ini tidak berfungsi dengan baik.
3. Condensation Dampness
Kondensasi ini disebabkan oleh kelembaban di udara yang mengembun di dinding. Sebab saat udara hangat dan lembab bersentuhan dengan permukaan dingin, seperti dinding maka udara tidak dapat menahan kelembaban yang berakibat pada munculnya tetesan air dan tumbuhnya jamur di dinding.
Selain itu, kondisi ini juga bisa disebabkan oleh kurangnya ventilasi, permukaan dingin, dan pemanas sentral yang tidak memadai semuanya.
Cara Memperbaiki Tembok yang Keropos!
Begini cara yang sebaiknya Anda lakukan:
1. Anda Perlu Melakukan Persiapan
Dimulai dari membersihkan area dengan cara menyingkirkan semua perabotan atau benda lain yang menghalangi area yang akan diperbaiki.
Kemudian, lepaskan bagian yang rusak dengan menggunakan palu dan pahat untuk menghilangkan bagian tembok yang sudah benar-benar lepas bahkan keropos parah.
2. Mulai Melakukan Proses Perbaikan
Proses ini dilalui pertama-tama dengan cara memeriksa penyebab keropos.
Biasanya keropos disebabkan oleh kelembaban yang bisa diatasi dengan cara memastikan sumber kelembaban, contoh memperbaiki pipa bocor.
Keropos ini juga bisa disebabkan oleh retakan struktur. Penyebab ini biasanya perlu bantuan dari jasa kontraktor bangunan.
Kedua, mengoleskan primer pada area yang akan diperbaiki. Dengan primer, daya rekat antara permukaan tembok akan kuat.
Ketiga, segera isi lubang. Untuk lubang kecil, gunakan dempul atau spackle untuk mengisi lubang-lubang kecil.
Sementara untuk lubang yang besar, gunakan campuran semen dan pasir dengan proporsi yang seimbang.
3. Sekarang Giliran Finishing
Jika sudah melakukan campuran semen, amplas bagian yang perlu diperbaiki hingga rata.
Lalu, bersihkan debu amplas dan lapisi dengan cat sesuai dengan warna tembok.
Gunakan Jasa Interior Meterlari!
Nah, itulah cara memperbaiki tembok yang keropos. Namun, jika Anda masih bingung dan kesulitan untuk memperbaiki tembok yang keropos, Anda bisa menghubungi Meterlari Interior.
Meterlari Interior adalah jasa interior rumah yang mempunyai spesialis hunian mewah dan sudah berkarya sejak 2020.
Meterlari Interior bisa membantu Anda untuk memperbaiki tembok yang keropos atau memberikan saran terbaik lainnya agar Anda mempunyai interior yang indah di rumah.
Selain itu, kami juga mempunyai pengalaman berkarya di dunia interior selama 10 tahun lebih.
Jadi, tunggu apalagi? Ayo, segera sulap interior dinding rumah Anda dengan perawatan yang tepat.
Leave a Reply